RajaKomen
Perawatan yang Baik untuk Kulit Berminyak

Perawatan yang Baik untuk Kulit Berminyak

Admin
16 Okt 2019
Dibaca : 804x

Kulit wajah yang berminyak seringkali dianggap mengnggu karena menimbulkan berbagai keluhan. Tidak hanya membuat wajah terlihat mengkilap tetapi juga pada kulit berminyak jadi lebih rentan berjerawat. Memiliki kulit wajah berminyak memang terkadang mengesalkan. Selain membuat kulit wajah nampak kusam dan mudah berjerawat, kulit wajah yang berminyak menimbulkan kilap di wajah dan seringkali membuat make up sulit menempel. Oleh sebab itu, perawatan kulit wajah berminyak yang tepat dapat meminimalisir kilap dan mengurangi kadar minyak berlebih pada wajah.

Berikut ini adalah tips perawatan kulit wajah berminyak yang tepat yaitu :

  • Gunakan produk perawatan yang sesuai

Kandungan bahan dalam produk perawatan kulit dapat mempengaruhi kondisi kulit. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk memilih produk yang sesuai dengan jenis atau kondisi kulit Anda. Jika Anda memiliki wajah yang berminyak, pilihlah produk perawatan yang berbasis air atau kadar mineral oil-nya rendah.

  • Tetap gunakan pelembab

Meski  wajah Anda berminyak, Anda tetap memerlukan pelembab. Pelembab berguna untuk menghidrasi kulit dan membuatnya tetap terlindung dari pengaruh buruk sinar matahari dan polusi. Gunakan pelembab yang oil free atau gunakan aloe vera gel sebagai pengganti pelembab reguler.

  • Gunakan masker alami

Untuk menjaga kulit tetap terawat dan cantik, penggunaan masker dari bahan-bahan alami sangatlah direkomendasikan. Anda dapat menggunakan masker yang dibuat sendiri di rumah atau bisa juga dengan masker siap pakai yang banyak dijual di pasaran.

  • Sedia selalu kertas wajah penyerap minyak

Kadang pada saat-saat tertentu, minyak sulit sekali dikendalikan, terlebih ketika sedang memakai make up. Untuk mengurangi kilap pada wajah akibat minyak dan mencegah riasan luntur, selalu sediakan kertas wajah di dalam tas. Ambil satu lembar kertas lalu tekan-tekan secara perlahan pada wajah.

  • Perbanyak air putih

Air putih memiliki segudang manfaat. Selain dapat mencegah dehidrasi, air juga dapat membuat kulit terasa lebih lembap dan kenyal. Jadi jangan lupa konsumsi air putih setidaknya 8 gelas setiap hari untuk membantu mengendalikan kadar minyak dalam kulit.

  • Kurangi asupan makanan berminyak dan berlemak

Makanan juga menjadi salah satu penyebab produksi kadar minyak berlebih pada kulit. Jika Anda ingin perawatan kulit wajah berminyak Anda semakin optimal, maka pola makan pun juga harus diperhatikan. Sebisa mungkin kurangi makanan-makanan yang mengandung lemak atau minyak agar kondisi wajah berminyak Anda tidak semakin parah.

Baca Juga:
Cara Mengoptimalkan Video YouTube untuk Meningkatkan Pendapatan AdSense

Tips 2 Agu 2024

Cara Mengoptimalkan Video YouTube untuk Meningkatkan Pendapatan AdSense

Penghasilan YouTube kini menjadi salah satu sumber pendapatan yang menjanjikan bagi para konten kreator. Namun, untuk memaksimalkan penghasilan tersebut,

Atasi Penyakit Ginjal dengan Obat Herbal Alami

Kesehatan 13 Agu 2018

Atasi Penyakit Ginjal dengan Obat Herbal Alami

Masalah penyakit yang menyerang ginjal menimbulkan rasa khawatir dan meningkatkan stress yang tinggi, untuk menangani penyakit gangguan ginjal seperti batu

Lakukan Hal ini Sebelum Bercinta dengan Pasangan

Kesehatan 29 Nov 2017

Lakukan Hal ini Sebelum Bercinta dengan Pasangan

Lakukan Hal ini Sebelum Bercinta dengan Pasangan - Hubungan intim memang bisa menjadi penyebab keharmonisan dalam rumah tangga. Namun terkadang dalam melakukan

Tanda Orang Punya Kepribadian Baik dan Berkualitas Tinggi

Sharing 11 Mei 2024

Tanda Orang Punya Kepribadian Baik dan Berkualitas Tinggi

Seseorang tidak harus punya paras cantik hanya untuk disukai orang lain. Seseorang sebaiknya lebih mementingkan kepribadian baik dan tulus, karena secara alami

Strategi Pemasaran Lewat Internet yang Paling Efektif

Tips 7 Jan 2020

Strategi Pemasaran Lewat Internet yang Paling Efektif

Saat memutuskan untuk berbisnis atau memulai usaha sendiri, maka ada banyak hal yang perlu diperhatikan agar bisnis tersebut dapat berjalan lancar. Bisnis juga

Cara Bikin Fluffy Egg yang Enak dengan Bahan Seadanya

Kuliner 20 Mei 2020

Cara Bikin Fluffy Egg yang Enak dengan Bahan Seadanya

Kamu punya banyak stok telur di rumah? Kalau punya, kamu bisa memanfaatkannya loh dengan mengkreasikan ke berbagai masakan berbahan telur yang kini lagi hits.

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © GileLuDro.com 2025 - All rights reserved
Copyright © GileLuDro.com 2025
All rights reserved